Harddisk merupakan alat untuk menyimpan data dalam kapasitas besar yang dilapisi secara magnetis, saat ini perkembangan harddisk sangat cepat, terlihat dari kemampuan menyimpan dan kecepatan membaca datanya.
Flashdisk merupakan alat penyimpanan yang paling mudah dibawa kemana-kemana, karena ukurannya yang relatif kecil. Tidak hanya itu, meskipun ukurannya kecil flashdisk mempunyai memori atau tempat penyimpanan yang lumayan besar, ada yang 2GB - 64GB.
Floppy Disk yaitu alat penyimpanan data yang terdiri dari sebuah media penyimpanan magnetis bulat yang tipis dan lentur dan dilapisi lapisan plastik berbentuk persegi atau persegi panjang.
RAM merupakan singkatan dari Random Access Memory adalah sebuah perangkat keras komputer yang berfungsi menyimpan berbagai data dan instruksi program. Data di dalam RAM bersifat sementara, dengan kata lain data yang tersimpan akan hilang jika komputer di matikan.
No comments:
Post a Comment